Jumat, 01 Juli 2011

DISPENDA LEPAS DUA PEJABATNYA YANG PURNA TUGAS

Dispenda Kota Balikpapan melepas dua pejabatnya yang memasuki masa purna tugas yaitu Kepala Bidang Penetapan, H.Faridah Sedat.SE dan Kepala Bidang Penagihan, Drs. Baderi. Pelepasan dua pejabat ini dilaksanakan oleh Kepala Dispenda Balikpapan, Oemy Facessly.B,SH.M.Si secara sederhana namum penuh dengan keakraban sembari makan siang bersama pada hari Kamis siang bertempat di Restauran Pantai Monpera, dihadiri oleh Asisten Adminitrasi Setda Kota Balikpapan, Kabag Kepegawaian, Kepala Inspektorat dan seluruh pegawai Keluarga Besar Dispenda. Dalam sambutannya Kepala Dispenda menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang tinggi kepada pejabat ini karena selama telah bekerja dengan penuh dedikasi dan telah mendukung program program Dispenda untuk meningkatkan PAD. Tidak dapat menahan haru Ibu Hj.Faridah dengan menitikan air mata menyampaikan ucapan terimakasih atas segala binaan Kepala Dispenda dan dukungan seluruh Pegawai Dispenda yang telah membantunya selama inin dalam bekerja. ia Juga menyampaikan permintaan permohonan maaf kepada seluruh Pegawai Dispenda bila selama bekerja dan bergaul di Lingkungan Dispenda Kota Balikpapan terdapat sikap dan hal hal yang tidak berkenan dihati. Acara ini dihibur oleh nyanyian beberapa pegawai Dispenda yang di iringi dengan elekton. Menutup Acara tersebut, Kepala Dispenda Oemy Facessly.B.SH.M.S.i memberikan kado kenang-kenangan souvenir kepada dua pejabat tersebut.

  © Blogger templates The Professional Template by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP